cara memindahkan aplikasi android ke sd card yang satu ini mengharuskan smartphone android anda sudah harus diroot terlebih dahulu.
Yap, root memang memiliki banyak kelebihan dan salah satunya adalah yang akan kami bahas kali ini. Dalam pemindahan aplikasi ke sd card versi root ini, anda harus menginstall aplikasi bernama Titanium Backup. Fungsi dari Titanium Backup adalah untuk membackup dan merestore file system android.
Namun disamping itu Titanium Backup juga bisa digunakan untuk memindahkan aplikasi yang bercokol di internal memory anda ke memori eksternal dan tidak bisa dipindahkan dengan aplikasi app2sd. Efeknya tentu saja memori internal anda akan jauh lebih lega.
Yang dibutuhkan :
1. Android phone sudah dalam keadaan rooted, silahkan baca artikel Cara Root Android Menggunakan SuperoneClick atau Cara Root Experia Neo.
2. Terinstall aplikasi Titanium Backup, download disini (via google play).
Tutorial Memindahkan aplikasi android ke SD Card dengan Titanium Backup :
1 . Buka Titanium Backup, klik Yes jika muncul pop up permintaan root.
2. Masuk pada menu Batch, anda akan menemukan beberapa pilihan mulai dari verifikasi backup,restore backup, move application, dll. Namun dalam hal ini kita akan fokus ke menu Move/Integrate. Perhatikan gambar dibawah ini:
Gambar diatas menunjukkan beberapa pilihan dalam menu Move/Integrate. Coba perhatikan bagian Move User Apps to The SD Card, ada 3 aplikasi yang bisa dipindahkan ke memori eksternal ponsel android anda .
3. Pilih Run, anda akan dihadapkan pada tampilan seperti dibawah ini. Anda bisa memilih aplikasi apa saja yang akan anda pindahkan ke sd card dan mana yang akan tetap tinggal di memori internal.
Pandai-pandailah dalam memilih karena meskipun semua aplikasi bisa dipindahkan ke memori eksternal, sebagian tetap mensyaratkan untuk disimpan di memori internal agar bisa bekerja maksimal. Misalnya saja Alarm Clock Ultra
4. Klik pada tanda ceklist di pojok kanan atas untuk memulai proses pemindahahan, dari sini anda tinggal menunggu saja sampai proses selesai
5. Setelah proses pemindahan selesai, coba anda cek space memori internal anda di menu Settings >> Storage. Bandingkan dengan sebelum dipindahkan ke sd card.
0 komentar:
Posting Komentar